Hi ALL ,  welcome  |  MY SITE  |  PLEASE READ  |  THANK'S YOU ALL
Selamat datang di online learning, Ayo, terus belajar dan ilmu adalah teman yang paling baik. (kritik dan saran hubungi mhharismansur@gmail.com atau Hp. 081329653007)

Mengajarkan Percaya Diri Pada Anak Pemalu

Written By mhharismansur on Senin, 17 Desember 2012 | 04.43


Percaya diri adalah sebuah hal yang sangat penting bagi orang sukses. Tahu bahwa diri kita bisa mengatasi berbagai hal yang ada di depan merupakan sebuah ciri orang yang memiliki kepercayaan diri tinggi. Setiap orangtua menginginkan anaknya memiliki sikap seperti ini. Dengan percaya diri anak akan tumbuh menjadi pribadi yang sehat, mandiri, dan cakap.
Bagaimana cara mengajarkan percaya diri pada anak pemalu? Berikut langkah-langkah yang mungkin bisa diikuti oleh Anda.
  • Katakan pada anak kita betapa kita menyayanginya
Jika anak mendengar sendiri orangtuanya sangat mencintai mereka, hal ini akan membantu mereka tumbuh dengan percaya diri yang tinggi. Hal ini berlaku bagi setiap anak, termasuk anak yang pemalu. Pemalu adalah suatu tanda anak yang kurang percaya diri. Takut dikritik dan diperhatikan orang lain. Berikan contoh pada anak apa yang kita sukai dari mereka seperti rasa dermawannya, kreatifitasnya, atau rasa petualangannya.
  • Mengajarkan percaya diri pada anak pemalu bisa melalui pernyataan positif
Ajari anak untuk memiliki mindset positif dengan mengatakan hal benar secara sopan. Misalnya jika anak memiliki kesulitan dengan pelajaran sekolah, yakinkan dirinya bahwa dia bisa mempelajari hal itu, bahwa diirinya cukup disiplin untuk pantang menyerah dan berkembang dengan cepat. Bantu anak untuk bicara positif pada dirinya sendiri akan membantu anak pemalu menjadi lebih percaya diri.
  • Berikan pilihan pada anak dan biarkan mereka membuat keputusan akhir
Ajari anak untuk memiliki alasan atas setiap pilihannya. Biarkan anak berlatih dengan masalah kecil seperti memilih pergi ke acara ulang tahun teman atau ikut dengan ibu ke supermarket. Membuat keputusan akan membangun rasa percaya diri pada anak.
  •  Ajak anak untuk mencoba berbagai macam aktifitas baru
Meskipun awalnya mungkin dia akan gugup namun penting sekali anak tidak menjadi pemalu dari hal seperti ini hanya karena mereka baru mencobanya. Semakin sering dia berada di situasi yang baru maka dia akan makin terbiasa dan rasa percaya diri akan tumbuh dalam dirinya.
  • Belajar melalui pertemanan
Mengajari percaya diri pada anak pemalu juga bisa melalui pertemanan. Ajari anak untuk bisa bersosialisasi dengan baik. Bila sudah waktunya, anak akan merasa nyaman dengan lingkungan dan membutuhkan fondasi kuat untuk mempertahankan pertemanan sehat bersama teman-temannya.
sumber : klik disini
Artikel yang berkaitan
  • Mengajarkan Anak Membaca
  • Ruang Belajar Untuk Anak
  • 6 Tips Menjadikan Anak Gemar Membaca
  • Mengajarkan Sopan Santun Kepada Anak
  • Tata Krama Dasar yang Harus Dimiliki Anak
  • Ketika Anak Anda adalah Si Penindas
  • Yang Harus Diketahui Mengenai Bullying
  • Mengajarkan Anak untuk Berpikir Positif
  • Mengajarkan Toleransi Dan Perbedaan Pada Anak
  • Mengajarkan Anak Tentang Uang
  • Perlukah Homeschooling?
  • Homeschooling : Apa Yang Perlu Dipertimbangkan
  • Cara Membimbing Anak Belajar Mengembangkan Potensi Diri
  • Cara Mengarahkan Anak Senang Menulis
  • Laporkan Bullying Lewat SMS
  • Verbal Bullying (Intimidasi secara lisan)
  • Mengajarkan Percaya Diri Pada Anak Pemalu
  • Melatih Anak Berani Tampil di Depan Publik
  • Mengubah Sikap Sombong Dengan Menghargai Orang Lain
  • Apakah Cyber-bullying itu?
  • Tanda-tanda Anak Mengalami Cyber-bullying
  • Cyber-Bullying : Apa Yang Perlu Orang Tua Lakukan
  • Menabung Yuk!
  • Mengajarkan Anak Sholat
  • Mengajarkan Anak Tanggung Jawab
  • Jangan Bantu PR Anak Anda!
  • Tips Memilih Sekolah Untuk Anak
  • Memilih Teman Belajar Yang Baik
  • Pendidikan Sex Untuk Anak Usia 5-12 Tahun
  • Cara Melatih Disiplin Anak
  • Apa Gaya Belajar Anak Anda?
  • Menentukan Tempat Berlibur Yang Menyenangkan Dan Edukatif
  • Mengajarkan Si Kecil Berpuasa
  • Memahami Karakteristik Gaya Belajar Anak
  • Strategi Untuk Membantu Anak Sesuai Dengan Gaya Belajarnya
  • Belajar Yang Menyenangkan Dengan Memasak Bersama Anak
  • Tips Membantu Anak Mengerjakan PR Secara Mandiri
  • Tips Untuk Menghindari PR “Darurat” (1)
  • Manfaat Memasak Bersama Anak Kita
  • Tips Untuk Menghindari PR “Darurat” (2)
  • Tidak ada komentar:

    Posting Komentar