Hi ALL ,  welcome  |  MY SITE  |  PLEASE READ  |  THANK'S YOU ALL
Selamat datang di online learning, Ayo, terus belajar dan ilmu adalah teman yang paling baik. (kritik dan saran hubungi mhharismansur@gmail.com atau Hp. 081329653007)

Mengajarkan Anak untuk Berpikir Positif

Written By mhharismansur on Senin, 17 Desember 2012 | 05.00


Selalu ada dua sisi dari setiap kisah, dua sisi melihat segala sesuatu. Ada garis pembatas tipis dari setiap tebaran awan di langit meskipun tak terlihat secara kasat mata. Dan anak-anak harus diajari cara melihat garis pembatas itu. Konsep garis pembatas ini sangat alami, namun bagi sebagian orang sulit untuk bisa melihatnya. Nah, berkaitan dengan garis pembatas ini, muncul pertanyaan bagaimana mengajarkan anak untuk berpikir positif dalam segala hal?
Bagi orangtua yang penuh kasih sayang atau guru yang peduli dengan anak didiknya, mereka bisa membuat perbedaan dalam kehidupan anak-anak. Ada banyak momen istimewa yang bisa diperhatikan setiap harinya. Setiap waktu yang dihabiskan bersama anak-anak merupakan kesempatan untuk belajar. Perilaku, reaksi dan respon merupakan alat pengajaran kita. Dan peralatan ini berkata lebih lantang dibandingkan kata-kata itu sendiri.
Mulailah untuk berlatih mengenai kehormatan dan menghargai segala hal kecil yang terjadi dalam kehidupan. Memainkan permainan bersama anak-anak, siapa yang bisa menyebutkan rasa syukurnya atas sesuatu dalam hidup mereka? Lakukan hal seperti ini ketika hidup tampak menyulitkan bagi kita. Bersyukurlah maka dalam sekejap awan hitam akan mulai bergerak menjauh. Kita bisa menyingkirkan pikiran negatif agar anak bisa fokus pada pikiran positif yang membuatnya bahagia.
Cara lain mengajarkan anak untuk berpikir positif adalah dengan berdiskusi dan bertanya hal positif apa yang bisa muncul dari situasi negatif yang mereka alami. Berdiskusilah dengan jujur, tulus, dan berbagilah inspirasi serta pandangan hidup dalam bahasa yang mudah dimengerti anak-anak.
Beritahu anak bahwa hidup bisa menyuguhkan banyak tantangan tetapi tantangan tersebut bisa membuat diri kita tumbuh lebih baik secara fisik maupun mental. Hidup adalah tentang belajar menjadi manusia yang lebih baik dan mandiri serta menciptakan kehidupan yang menakjubkan untuk dirinya sendiri. Hidup bukan hanya mengenai diri sendiri tetapi menciptakan pribadi yang bisa berbagi dengan orang lain. Konsep ini bisa dimulai dengan pemikiran positif.
Menjadi guru merupakan suatu hal berharga dalam mengajarkan anak untuk berpikir positif. Dengan mengajari anak berpikir positif maka kita mengajarkan anak untuk memiliki harapan akan masa depannya dan alat untuk menangani tantangan hidup. Kita membantu mereka tumbuh menjadi pribadi kuat dan mandiri di kemudian hari.
sumber : klik disini
Artikel yang berkaitan
  • Mengajarkan Anak Membaca
  • Ruang Belajar Untuk Anak
  • 6 Tips Menjadikan Anak Gemar Membaca
  • Mengajarkan Sopan Santun Kepada Anak
  • Tata Krama Dasar yang Harus Dimiliki Anak
  • Ketika Anak Anda adalah Si Penindas
  • Yang Harus Diketahui Mengenai Bullying
  • Mengajarkan Anak untuk Berpikir Positif
  • Mengajarkan Toleransi Dan Perbedaan Pada Anak
  • Mengajarkan Anak Tentang Uang
  • Perlukah Homeschooling?
  • Homeschooling : Apa Yang Perlu Dipertimbangkan
  • Cara Membimbing Anak Belajar Mengembangkan Potensi Diri
  • Cara Mengarahkan Anak Senang Menulis
  • Laporkan Bullying Lewat SMS
  • Verbal Bullying (Intimidasi secara lisan)
  • Mengajarkan Percaya Diri Pada Anak Pemalu
  • Melatih Anak Berani Tampil di Depan Publik
  • Mengubah Sikap Sombong Dengan Menghargai Orang Lain
  • Apakah Cyber-bullying itu?
  • Tanda-tanda Anak Mengalami Cyber-bullying
  • Cyber-Bullying : Apa Yang Perlu Orang Tua Lakukan
  • Menabung Yuk!
  • Mengajarkan Anak Sholat
  • Mengajarkan Anak Tanggung Jawab
  • Jangan Bantu PR Anak Anda!
  • Tips Memilih Sekolah Untuk Anak
  • Memilih Teman Belajar Yang Baik
  • Pendidikan Sex Untuk Anak Usia 5-12 Tahun
  • Cara Melatih Disiplin Anak
  • Apa Gaya Belajar Anak Anda?
  • Menentukan Tempat Berlibur Yang Menyenangkan Dan Edukatif
  • Mengajarkan Si Kecil Berpuasa
  • Memahami Karakteristik Gaya Belajar Anak
  • Strategi Untuk Membantu Anak Sesuai Dengan Gaya Belajarnya
  • Belajar Yang Menyenangkan Dengan Memasak Bersama Anak
  • Tips Membantu Anak Mengerjakan PR Secara Mandiri
  • Tips Untuk Menghindari PR “Darurat” (1)
  • Manfaat Memasak Bersama Anak Kita
  • Tips Untuk Menghindari PR “Darurat” (2)
  • Tidak ada komentar:

    Posting Komentar