Hi ALL ,  welcome  |  MY SITE  |  PLEASE READ  |  THANK'S YOU ALL
Selamat datang di online learning, Ayo, terus belajar dan ilmu adalah teman yang paling baik. (kritik dan saran hubungi mhharismansur@gmail.com atau Hp. 081329653007)

Tips Nutrisi Untuk Kulit Kering Pada Anak

Written By mhharismansur on Jumat, 14 Desember 2012 | 03.57


Nutrisi untuk kulit kering pada anak adalah mutlak diperlukan. Hal ini disebabkan karena masalah kulit kering dapat terjadi pada siapa saja, termasuk kulit anak yang lembut. Penyebab kulit kering antara lain adalah cuaca yang panas dan kering, iritasi yang berasal dari produk perawatan kulit yang mungkin menimbulkan reaksi alergi seperti gatal-gatal dan lain sebagainya.  Berikut beberapa tips mengenai nutrisi yang dapat diberikan kepada anak agar kulit keringnya dapat kembali lembab dan lembut.

Nutrisi Dari Cairan

Tips pertama yang harus dilakukan adalah mensuplai nutrisi ke dalam tubuh anak yaitu dengan cara memberi asupan gizi yang cukup agar kulit anak tidak kering. Semua orang, termasuk anak-anak, membutuhkan cairan untuk menjaga tubuhnya selalu terhidrasi. Maka dari itu, pastikan anak anda mendapatkan cukup asupan air setiap harinya melalui air putih, ASI atau susu formula. Jika anak anda berusia dua tahun ke atas, berikan jus buah segar sebagai tambahan cairan, namun pastikan jus buah tersebut bebas gula. Sebaiknya anda membuat sendiri jus buah tersebut agar dapat mengontrol kandungan gizi dan vitaminnya sehingga nutrisi untuk kulit kering pada anak melalui cairan tercukupi.

Perhatikan Kandungan Bahan Produk Perawatan Kulit Untuk Anak

Selain mensuplai nutrisi dari dalam, perhatikan pula bahan- bahan terkandung dalam produk-produk perawatan kulit anak seperti sabun mandi atau shampoo. Jika anak mengalami kulit kering pada daerah sekitar perut dan kaki, kemungkinan besar penyebabnya adalah deterjen yang digunakan untuk mencuci pakaian anak. Sedangkan jika kulit kering muncul di sekitar wajah, kemungkinan besar penyebabnya adalah sabun mandi atau shamponya. Segera ganti produk yang anda gunakan lalu perhatikan apakah masalah kulit kering pada anak berkurang atau tidak. Sebaiknya, gunakan produk perawatan kulit anak yang terbuat dari bahan-bahan alami seperti lavender atau aloe vera, selain itu pastikan produk tersebut tidak mengandung parfum dan pewarna buatan.

Penggunaan Lotion Pada Kulit Anak

Penggunaan lotion atau pelembab yang berkualitas yang baik dapat mencegah masalah kulit kering pada anak. Gunakan lotion pelembab yang mengandung aloe vera ke kulit anak setiap kali setelah mandi. Kulit anak sangatlah lembut, jadi jangan memakai sabun yang mengandung deterjen supaya kulit tidak menjadi kering dan kelembaban kulit anak tetap terjaga. Dengan begitu, nutrisi untuk kulit kering pada anak dapat terpenuhi dengan sempurna dan kulit anak pun menjadi lembut sepanjang hari.
sumber : klik disini
Artikel yang berkaitan
  • Pesta Ulang Tahun Anak Kaya Nutrisi
  • Aktivitas Fisik Untuk Anak Balita 4-5 Tahun
  • Nutrisi Untuk Pertumbuhan Tulang Anak
  • Anak Sering Merasa Lelah, Nutrisi Apa yang Dibutuhkan?
  • Nutrisi Untuk Perkembangan Otak Anak
  • Tips Nutrisi Tepat Untuk Anak Yang Kelebihan Berat Badan
  • Perlukah Suplemen Vitamin Untuk Pemenuhan Gizi Anak Anda?
  • Katakan Tidak Pada Makanan Cepat Saji Agar Nutrisi Anak Terpenuhi
  • Nutrisi Tepat Untuk Anak Yang Susah Makan
  • Konsumsi Susu di Pagi dan Malam Hari Tunjang Kebugaran Tubuh Anak Saat Aktivitas
  • Nutrisi Madu Baik Untuk Menjaga Kebugaran Tubuh Anak
  • Nutrisi Tepat Untuk Anak-Anak Hiperaktif
  • Manfaat Olahraga dan Kebugaran Jasmani pada Anak
  • Perbedaan Nutrisi Susu Formula Dan Susu Segar (Fresh Milk)
  • Cara Meningkatkan Kebugaran Jasmani pada Anak dan Remaja
  • Jika Anak Sehat, Perlukah Suplemen Tambahan?
  • Olah Raga Rutin Tingkatkan Kecerdasan Anak
  • Manfaat Yoga untuk Kebugaran Tubuh Anak
  • Manfaat Pijat bagi Kebugaran Tubuh Anak
  • Tips Nutrisi Untuk Kulit Kering Pada Anak
  • Tidak ada komentar:

    Posting Komentar