Melakukan olah raga rutin ternyata tak hanya meningkatkan kebugaran anak. Olah raga rutin tingkatkan kecerdasan anak. Manfaat yang satu ini telah terbukti dan bisa dijelaskan dengan mudah. Penjelasannya adalah ketika seorang anak memiliki aktivitas fisik yang rutin, hal itu akan meningkatkan aliran oksigen ke otaknya sehingga kinerja otak menjadi semakin meningkat. Asupan oksigen yang merupakan energi bagi otak menjadi tak terbatas. Hal positif lainnya adalah aktivitas tubuh yang teratur akan menghasilkan perasaan yang bagus, kadar gula yang sehat, dan meningkatkan fokus serta perhatian. Oleh sebab itulah, orang tua dan sekolah harus dapat melihat pentingnya aktivitas fisik seperti olah raga rutin ini.
Olah raga rutin tingkatkan kecerdasan anak dan tak sekadar membantu memompa darah pada tubuh. Menurut para peneliti, olah raga rutin juga membantu meningkatkan aliran gen BDNF, yakni protein untuk otak yang penting untuk membantu ketajaman mental, belajar, dan memori. Jenis olah raga tersebut bukanlah jenis olah raga yang memiliki intensitas tinggi, dengan intensitas kecepatan sedang saja sudah cukup, contohnya berjalan.
Olah raga rutin juga berpengaruh untuk mendukung ketahanan mental anak. Meski demikian, olah raga rutin ini tak perlu membuat anak berpeluh habis-habisan saat olah raga. Yang penting tubuh anak bergerak, dan setidaknya hal itu dapat dilakukan rutin 4-5 hari seminggu. Banyak yang menyatakan bahwa olahraga bukan hanya membuat anak menjadi sehat namun juga bisa meningkatkan kecerdasannya. Hal ini dikarenakan olah tubuhnya yang terus dilakukan merangsang tingkat memori sehingga anak yang suka berolahraga akan menjadi jauh lebih cerdas dibandingkan anak yang hanya menghabiskan waktunya dengan berdiam diri saja.
Olah raga rutin juga telah terbukti meningkatkan prestasi akademik anak-anak. Maka, penting untuk membiasakan olah raga sejak dini untuk anak-anak. Hal ini dapat dimulai sejak balita dengan membiasakan anak berolah raga, meski hanya sekadar jalan kaki menikmati udara pagi. Selain menjadi bugar, tentunya prestasi yang membanggakan di sekolah juga dapat diraih.
sumber : klik disini
Artikel yang berkaitan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar