Hi ALL ,  welcome  |  MY SITE  |  PLEASE READ  |  THANK'S YOU ALL
Selamat datang di online learning, Ayo, terus belajar dan ilmu adalah teman yang paling baik. (kritik dan saran hubungi mhharismansur@gmail.com atau Hp. 081329653007)

Apa Saja Tanda-Tanda Anak Mulai Puber

Written By mhharismansur on Selasa, 18 Desember 2012 | 07.08


Bagaimanakah tanda-tanda anak mulai puber ? Di masa pubertas memang anak-anak mengalami perubahan tidak hanya dalam segi perkembangan fisik dan penampilan namun juga pada pola pikir dan tingkah laku. Remaja di masa pubertas mengalami perkembangan organ-organ fungsi seksual dan juga terjadi perubahan hormon-hormon di tubuh yang tentu berpengaruh pada penampilan fisik mereka. Seperti perubahan suara pada remaja laki-laki, menstruasi pada anak perempuan dan juga perkembangan payudara pada mereka. Pada remaja laki-aki biasanya juga ditambah dengan pertumbuhan badan yang meningkat. Sementara itu, terjadinya perubahan hormonjuga mempengaruhi tingkat percaya diri mereka karena hormon yang tidak stabil ini berpengaruh pada aroma badan. Pada anak laki-laki yang memasuki masa pubertas mulai ditumbuhi bulu-bulu halus. Itu tadi merupakan beberapa indikasi atau tanda-tanda anak mulai puber.

Mendampingi Anak Yang Mulai Menunjukkan Tanda-Tanda Puber

Saat anak mulai menunjukkan tanda-tanda memasuki masa pubertas, orang tua biasanya harus lebih intens mendampingi dan memantau kegiatan mereka. Beberapa remaja cenderung menjadi berlebihan dalam bersikap, dan beberapa justru menjadi tidak percaya diri. Dampingi mereka dan pastikan Anda menyampaikan bahwa pada usia mereka saat ini merupakan usia pubertas dimana normal terjadi perubahan-perubahan dalam diri mereka baik secara fisik maupun non fisik. Beberapa orang tua cenderung hanya mengekang anak- anaknya yang memasuki usia pubertas dan hal ini tidak tepat. Setiap orang punya permasalahan, demikian juga dengan anak-anak Anda. Mungkin ada di antara anak-anak remaja yang di masa pubertas mengalami rasa minder karena bau badan yang tidak enak, atau mengalami sakit saat menstruasi. Dengan mendampingi mereka, Anda akan bisa membantu mereka mengahapi permasalahan mereka di masa pubertas, termasuk juga masalah non fisik yaitu mulai muncul ketertarikan pada teman lawan jenis. Adalah hal yang wajar di usia ini anak-anak remaja mulai tertarik dengan teman lawan jenisnya. Ini normal dan tidak perlu dikekang. Justru Anda harus memberikan pengertian dan pemahaman kepada anak-anak Anda pada usia pubertas ini. Dengan bimbingan yang tepat semenjak dini dan juga semenjak muncul tanda-tanda anak mulai puber , maka anak-anak tersebut akan tumbuh menjadi orang yang bertanggung jawab.
sumber : klik disini
Artikel yang berkaitan
  • Penyebab Kenakalan Remaja Yang Utama
  • Memantau Perkembangan Remaja Dan Aspek-Aspeknya
  • Memahami Aktivitas Remaja
  • Bisakah Penyakit Hernia Diderita Anak Perempuan Usia Remaja?
  • Apa Saja Yang Berubah Pada Pertumbuhan Anak Remaja
  • Apakah Hernia Bisa Menghambat Pertumbuhan Anak Remaja?
  • Mengamati Kecenderungan Tawuran di Usia Remaja
  • Pengaruh Negative dan Positive Perkembangan Remaja
  • Bagaimana Cara Mendidik Anak Remaja
  • Perkembangan Psikologi Remaja Dan Penanganannya
  • Memahami Anak Remaja Dengan Memilihkan Kegiatan Yang Tepat
  • Tugas Orangtua Dalam Pertumbuhan dan Perkembangan Remaja
  • Apa Saja Tanda-Tanda Anak Mulai Puber
  • Keluarga Merupakan Faktor Penentu Yang Utama Dalam Pertumbuhan Remaja
  • Bisakah Kanker Payudara Menyerang Anak Remaja Dalam Masa Pertumbuhan ?
  • Apakah Kelebihan fosfor Berpengaruh Pada Pertumbuhan Anak Remaja?
  • Penyakit Yang Sering Diderita Anak Laki-laki Usia Remaja
  • Penyakit Yang Sering Diderita Anak Perempuan Usia Remaja
  • Perilaku Anak Remaja
  • Tidak ada komentar:

    Posting Komentar