Hi ALL ,  welcome  |  MY SITE  |  PLEASE READ  |  THANK'S YOU ALL
Selamat datang di online learning, Ayo, terus belajar dan ilmu adalah teman yang paling baik. (kritik dan saran hubungi mhharismansur@gmail.com atau Hp. 081329653007)

Tahap Pertumbuhan Anak ke Masa Remaja

Written By mhharismansur on Senin, 17 Desember 2012 | 21.55


Pertumbuhan anak ke masa remaja memang merupakan masa yang bisa dibilang cukup cepat. Terkadang banyak para orang tua tidak menyadari atau melewatkan masa penting ini; seolah secara tiba-tiba mereka mendapati putra putri mereka sudah beranjak remaja. Pada dasarnya pada masa ini terjadi perubahan yang cukup signifikan pada diri si anak, baik dari segi fisik maupun dari segi psikologis anak tersebut. Pada masa pertumbuhan dari anak-anak ke masa remaja merupakan saat-saat paling penting.
Pertumbuhan anak ke masa remaja selain karena faktor makanan juga dipengaruhi oleh faktor yang lain seperti faktor genetis, dan juga hormon seperti hormon pertumbuhan, hormon tiroid dll. Setiap orang tua hendaknya mengetahui tahap-tahap pertumbuhan seorang anak. Karena akan terjadi perubahan secara drastis dari masa anak-anak ke masa remaja tidak hanya dari fisik namun juga psikologinya.

Tahap –Tahap Pertumbuhan Anak ke Masa Remaja

Pertumbuhan anak ke masa remaja akan mengalami berbagai tahap dalam perkembangan sesuai dengan umurnya :
  • Pertumbuhan anak paling cepat terjadi pada tahun pertama. Pada usia 0 sampai 3 tahun anak tumbuh sangat cepat namun pada usia 3-4 tahun pertumbuhannya berangsur – angsur berkurang tidak secepat pada tahun-tahun awal pertumbuhannya.
  • Lalu pertumbuhan berjalan dengan lamban dan teratur sampai pada masa akil balik.
  • Pada masa akil baligh yakni sekitar umur 12 hingga 16 tahun pertumbuhannya kembali cepat
  • Lalu kecepatannya akan berangsur-angsur berkurang hingga suatu waktu (biasanya sekitar umur 18 tahun) akan berhenti.

Ciri – Ciri Fisik Pada Remaja

Pada pertumbuhan anak ke masa remaja akan terjadi perubahan fisik yang sangat terlihat. Diantaranya adalah
  • Ciri-ciri Seks Primer
    Pada remaja pria perubahan fisik karena kematangan organ-organ seksualitas biasanya terjadi pada usia sekitar 14 hingga 16 tahun yang ditandai dengan adanya mimpi basah. Sedangkan pada remaja putri ditandai dengan adanya menstruasi pertama. Terjadi pertumbuhan yang cepat pada organ reproduksinya seperti rahim dan ovarium yang berfungsi untuk memproduksi sel telur serta hormon kehamilan. Pada siklus awal menstruasi sering diiringi dengan sakit pinggang, sakit kepala, mudah lelah, dan mudah tersinggung.
  • Ciri-ciri Seks Sekunder
    Pada remaja putra akan mengalami pertumbuhan bulu-bulu pada bagian tubuhnya seperti kumis, janggut, tangan, kaki. jambang, ketiak dan alat kelaminnya. Kulit akan berubah menjadi kasar, serta suara akan berubah menjadi parau dan rendah. Serta akan tumbuh jakun di lehernya. Sedangkan pada remaja putri juga akan mengalami perubahan pada tubuhnya. Seperti tumbuhnya bulu-bulu di ketiak dan kelaminnya. Pertumbuhan juga terjadi pada kelenjar yang akan memproduksi air susu sehingga terjadi pertumbuhan di dadanya seperti pada wanita normal serta pembesaran pada bagian pinggulnya.
Semoga artikel mengenai pertumbuhan anak ke masa remaja ini dapat menambah wawasan kita, khususnya para orang tua yang memiliki anak-anak di keluarganya.
sumber : klik disini

Artikel-artikel terkait
  • Perkembangan Usia Remaja Secara Fisik dan Emosional
  • Tahap Pertumbuhan Anak ke Masa Remaja
  • Mengetahui Psikologi Perkembangan Anak ke Remaja
  • Menjalin Hubungan Keluarga Dengan Sekolah Yang Kuat Demi Kesuksesan Belajar Anak
  • Menjalin Hubungan Keluarga Dan Masyarakat Yang Harmonis Sejak Dini
  • Tidak ada komentar:

    Posting Komentar