Kanker tulang bisa terjadi pada orang dewasa maupun pada anak dan remaja. Namun, kanker tulang merupakan salah satu kanker yang kerap terjadi pada anak.Gejala kanker tulang biasanya bisa disalahartikan sebagai gejala penyakit lainnya. Hasilnya, kanker tulang baru terdeteksi setelah waktu yang lama dan baru diketahui saat kanker sudah masuk stadium akhir, yang akhirnya menjadi sulit diobati.
Gejala kanker tulang yang sangat mudah dideteksi adalah rasa sakit pada tulang. Bila ini terjadi pada orang dewasa, biasanya rasa sakit ini dianggap sebagai gejala arthritis. Sedangkan bila ini terjadi pada anak-anak, rasa sakit ini kadang dianggap sebagai rasa sakit karena sedang dalam masa pertumbuhan. Rasa sakit ini awalnya hanya terjadi saat berjalan atau berlari. Namun seiring dengan bertambahnya stadium kanker tulang, rasa sakit ini semakin dalam, bahkan hingga bisa membuat tidak bisa tidur saat malam (insomnia).
Gejala lain yang juga muncul adalah bengkak atau radang, atau muncul benjolan pada bagian tulang yang terserang kanker. Benjolan ini adanya di dalam dan bukan di luar atau permukaan kulit. Benjolan ini akan terasa sakit bila disentuh. Tulang yang terserang kanker akan tidak berfungsi dengan baik atau kaku. Bila kanker tulang menyerang pada bagian yang dekat dengan sendi, sendi akan sulit digerakkan.
Kanker tulang menjadikan tulang lemah sehingga salah satu gejala kanker tulang adalah tulang yang lemah. Saking lemahnya, tulang tadi bisa patah walaupun penderita hanya jatuh ringan.
Gejala lain yang juga muncul adalah berat badan yang berkurang tanpa bisa dijelaskan penyebabnya. Anda juga bisa mengalami keringatan pada malam hari. Pada kanker tulang stadium yang lebih tinggi, kalsium tulang akan masuk ke peredaran darah. Hal ini akan menyebabkan penderita muntah dan pusing. Gejala minor lainnya adalah rasa lelah, demam, atau anemia.
Bila gejala kanker tulang tadi muncul, terlebih bila muncul bersamaan, ada baiknya penderita segera memeriksakan diri ke dokter tulang untuk mendapatkan kepastian penyakit yang diderita dan segera mendapatkan pengobatan yang tepat.
sumber : klik disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar